Wartawan Magelang Gelar Fashion Show di Ketep Pass
10 Februari 2025 20:03Zain FirmansyahDilihat 244 kali
Sejumlah anggota Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Magelang, memeragakan busana batik khas Magelang saat memperingati Hari Pers Nasional (HPN) 2025 tingkat Kabupaten Magelang di DTW Ketep Pass, Senin (10/2/2025).
Batik khas Magelang dengan motif yang terinspirasi dari kearifan lokal karya anggota UMKM Klaster Batik.
Peragaan busana dilakukan anggota PWI Kabupaten Magelang sebagai upaya promosi batik khas Kabupaten Magelang karya UMKM Klaster Batik.
Pj Bupati Magelang Sepyo Achanto menyerahkan penghargaan kepada empat wartawan peraga busana terbaik, yaitu Naila Hihayah (Radar Jogja), Birru (Kompas.com), Ari (Suara Merdeka) dan Atta (BNews.com), mendapat suvenir berupa kain batik dari UMKM.
PWI bekerja sama dengan anggota UMKM Klaster Batik, pelaku usaha wisata, termasuk pengelola destinasi wisata di Kabupaten Magelang berkomitmen memajukan perekonomian Kabupaten Magelang melalui UMKM dan sektor paiwisata.
Ketua PWI Kabupaten Magelang, Nina Atmasari menyampaikan, peragaan busana yang dilakukan anggota PWI Kabupaten Magelang ini, sebagai upaya membantu promosi batik khas Kabupaten Magelang karya UMKM Klaster Batik.