Hospitarasa RSUD Muntilan: Solusi Inovatif Perawatan Pasien di Rumah

Dilihat 347 kali
Talkshow Jamus Gemilang bersama RSUD Muntilan

BERITAMAGELANG.ID - RSUD Muntilan terus berinovasi dalam memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat dengan meluncurkan layanan "Hospitarasa". Program ini bertujuan menjangkau pasien di luar rumah sakit melalui layanan homecare yang sigap, profesional, dan telaten. 


Layanan Hospitarasa sebelumnya diresmikan Pj Bupati Magelang Sepyo Achanto dalam acara Tasyakuran HUT ke-79 RI di RSUD Muntilan pada Rabu (21/8/2024).


Ketua Tim Layanan Hospitarasa Ahmad Sigit P.S., dalam talkshow di Radio Gemilang pada Kamis (7/11/2024), menyampaikan layanan ini hadir untuk meningkatkan, mempertahankan, dan memulihkan kesehatan pasien dengan cara mengunjungi rumah pasien yang membutuhkan. 


"Kami ingin meminimalkan dampak penyakit dan meningkatkan kemandirian pasien yang kondisi kesehatannya terbatas," ujar Sigit.


Layanan Hospitarasa menyediakan berbagai jenis perawatan, mulai dari perawatan luka, pemenuhan nutrisi (pemasangan dan pelepasan NGT), pemenuhan kebutuhan eliminasi (pemasangan dan pelepasan kateter), pengambilan sampel darah, terapi okupasi, hingga layanan khusus Maternity Care yang dijadwalkan diluncurkan pada Januari 2025. 


Fasilitas ini juga memberikan layanan antenatal komprehensif dan dukungan pascakelahiran untuk wanita dan bayi tanpa komplikasi, mencakup senam hamil, prenatal yoga, konseling laktasi, dan spa ibu dan bayi.


Sigit menjelaskan bahwa pembiayaan layanan homecare ini belum bisa dijamin oleh Jaminan Kesehatan Nasional (JKN), sehingga diberlakukan tarif untuk pasien umum. 


"Namun, pasien tertentu bisa mendapatkan penjaminan dari Jasa Raharja atau layanan gratis sesuai dengan kondisi dan kebutuhan," jelasnya.


Layanan Hospitarasa RSUD Muntilan ini tersedia pada jam kerja di klinik Rawat Jalan, yakni pukul 07.00 - 14.00 WIB. Dengan layanan ini, RSUD Muntilan berkomitmen untuk menghadirkan solusi kesehatan yang responsif dan memudahkan akses bagi masyarakat, terutama bagi pasien yang memiliki keterbatasan mobilitas.


"Hospitarasa diharapkan menjadi solusi yang efektif dalam menjaga dan memelihara kesehatan masyarakat Kabupaten Magelang, membantu pasien yang tidak mampu menjangkau fasilitas kesehatan, sekaligus mengedepankan kualitas hidup pasien," pungkasnya.

Editor Fany Rachma

0 Komentar

Tambahkan Komentar