Kubah Lava Stabil, Aktifitas Merapi Relatif Landai

Dilihat 1408 kali
Gunung Merapi (BPPTKG)

BERITAMAGELANG.ID - Dalam satu pekan terakhir aktifitas Gunung Merapi relatif landai dibanding pada pekan sebelumnya. Hal itu seperti disampaikan Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG) terkait Aktivitas Gunung Merapi tanggal 17 s.d 23 Juli 2020.


"Intensitas kegempaan relatif lebih rendah dibandingkan minggu lalu," tulis BPPTKG dalam akun resminya pada Jumat (24/072020).


Menurut BPPTKG pertumbuhan kubah lava disekitar puncak Merapi juga relatif lamban. Volume kubah lava per 11 Juli 2020 sebesar 200.000 m3. Sedangkan Deformasi Merapi yang dipantau dengan EDM menunjukkan adanya pemendekan jarak tunjam ±1 cm. "Kubah lava saat ini dalam kondisi stabil," lanjut BPPTKG.


Meski demikian BPPTKG mengingatkan jika aktifitas vulkanik Gunung Merapi itu masih tinggi sehingga masyarakat yang berada di sekitar lerenf untuk selalu waspada. Tingkat aktivitas Merapi lanjut BPPTKG masih berstatus Waspada (Level II). Status waspada tersebut sejak 21 Mei 2018 hingga saat ini.


Potensi bahaya saat ini berupa awanpanas dari runtuhnya kubah lava dan lontaran material vulkanik dari letusan eksplosif. Rekomendasi jarak bahaya 3 km dari puncak. "Di luar radius tersebut, masyarakat dapat beraktivitas seperti biasa," ungkap BPPTKG.


Guna meningkatkan kewaspadaan masyarakat dihimbau untuk mematuhi jarak aman dan mengIkuti informasi resmi aktivitas Gunung Merapi melalui Pos Pengamatan Merapi terdekat, radio komunikasi maupun media sosial BPPTKG.

Editor Slamet Rohmadi

0 Komentar

Tambahkan Komentar