Pasien Sembuh Covid-19 Tambah 235 Orang

Dilihat 1693 kali
Foto: pexels.com

BERITAMAGELANG.ID - Pasien terkonfirmasi sembuh Covid-19 di Kabupaten Magelang, Senin (9/8/2021), bertambah 235 orang. Namun masih ada tambahan 101 pasien terkonfirmasi baru dan 5 meninggal dengan status terkonfirmasi. 


"Dengan tambahan ini, jumlah kumulatif pasien terkonfirmasi menjadi 21.798 orang. Rinciannya, 1082 dalam penyembuhan, 19.744 sembuh dan 972 meninggal. Semoga pasien yang sembuh akan semakin banyak lagi. Sebaliknya, yang meninggal dan baru, akan semakin sedikit. Syukur tidak ada lagi," kata Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Magelang, Nanda Cahyadi Pribadi.


Tambahan pasien terkonfirmasi sembuh hari ini, kata Nanda, terbanyak berasal dari Mungkid 50 dan Srumbung 42 orang. Selain itu, ada juga dari Secang 23 orang, Borobudur 21, Salam 13, Ngluwar 11, Bandongan dan Windusari, masing-masing 10 orang. 


“Ada juga 9 orang dari Mertoyudan, 8 Tempuran dan Dukun, 6 Candimulyo, 5 Kajoran, 4 Grabag dan Muntilan, serta tiga dari Ngablak dan Salaman. Terakhir ada satu orang dari Pakis," katanya.


Sedangkan tambahan 101 pasien terkonfirmasi baru, terbanyak berasal dari Kecamatan Mungkid 22 orang. Kemudian ada 12 orang dari Borobudur dan Secang, 10 dari Mertoyudan, 9 Muntilan, 8 Ngluwar, 7 Srumbung, 5 Kaliangkrik dan Salaman. Selain itu juga ada dua orang tersebar di Kecamatan Salam, Dukun dan Bandongan. 


“Ada juga satu orang di Kajoran, Windusari, Sawangan, Tempuran dan Pakis," ujarnya.


Disampaikan Nanda, hari ini juga ada tambahan lima pasien terkonfirmasi meninggal. Dua diantaranya berasal dari Srumbung dan satu dari Borobudur, Salam serta Secang. 


“Dengan tambahan ini, jumlah kumulatif meninggal menjadi 1183 orang. Rinciannya, 211 suspek dan 972 meninggal terkonfirmasi," ungkapnya.


Sementara pasien suspek ada tambahan 8 pasien baru. Lima diantaranya dari Mertoyudan,dua Candimulyo dan seorang warga Tegalrejo. Namun ada tambahan 5 pasien sembuh. Dua dari Srumbung dan seorang dari Borobudur, Mungkid dan Dukun. 


"Hari ini juga ada tiga alih status terkonfirmasi. Mereka tersebar di Borobudur, Salam dan Muntilan. Kini jumlah kumulatifnya menjadi 2509 orang. Terdiri dari 24 dirawat, 2091 sembuh, 42 isolasi mandiri, 352 selesai menjalani isolasi mandiri," pungkasnya. 

Editor Fany Rachma

0 Komentar

Tambahkan Komentar