Jelang Pilkada 2024, KPU Gelar Rakor Pemutakhiran Data Pemilih

Dilihat 1808 kali
Rapat Koordinasi Penyusunan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Tengah dan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Magelang bersama Stakeholder Tahun 2024

BERITAMAGELANG.ID-Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024 akan digelar pemerintah secara bersamaan pada November mendatang. Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Magelang menyelenggarakan Rapat Koordinasi Penyusunan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Tengah dan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Magelang bersama Stakeholder Tahun 2024, Kamis (20/6/2024).

Kegiatan yang digelar di Rumah Makan Progosari Selak ini dibuka oleh Ketua KPU Kabupaten Magelang yang diwakili oleh Komisioner Divisi Teknis, Nurul Ekawati. Dirinya menyampaikan bahwa pelaksanaan demokrasi ini akan berlangsung secara jujur dan adil dimulai dari data pemilih yang akurat dan mutakhir.


"Kegiatan kali ini menjadi sangat krusial sehingga warga negara bisa terakomodir dalam Pilkada 2024 mendatang," ungkapnya.

Nurul juga menyampaikan terkait pemutakhiran data pemilih bukan hanya sekedar langkah administratif, namun salah satu upaya menciptakan pemilih yang berintegritas.

Dikesempatan yang sama Ketua Divisi Perencanaan Data dan Informasi, Siti Nurhayati menginformasikan rekapitulasi hasil pemetaan Tempat Pemungutan Suara (TPS) dari 21 kecamatan di Kabupaten Magelang terdapat 1988 TPS  dengan jumlah pemilih 1.004.518 pemilih yang terdiri dari 445.453 Kepala Keluarga.

"Dari 1988 TPS akan ada 3.810 Pantarlih, Bapak dan Ibu, Pantarlih ini adalah garda terdepan dalam proses Pilkada mendatang," ujarnya.


Dalam gelaran ini KPU Kabupaten Magelang mengundang beberapa stakeholder yang ikut dalam pelaksanaan kontestasi serentak kedua ini, diantaranya perwakilan Polri-TNI, Kemenag, Kejaksaan Negeri serta para undangan yang hadir.

KPU Kabupaten Magelang berharap seluruh pihak dapat bersinergi dalam menyukseskan kegiatan pesta demokrasi pada November mendatang.

Editor Slamet Rohmadi

0 Komentar

Tambahkan Komentar