BERITAMAGELANG.ID - Bupati Magelang, Grengseng Pamuji, membuka secara resmi kegiatan bakti sosial (Baksos) pembangunan Masjid Al Muttaqin di Dusun Soko, Desa Citrosono, Kecamatan Grabag, Kabupaten Magelang, Sabtu (26/4/2025). Kegiatan ini digelar dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-73 Kopassus.
Baksos ini diikuti oleh sekitar 500 relawan Trail Indonesia dan turut dimeriahkan dengan kegiatan trabas yang dipimpin Dosen Tetap Universitas Pertahanan (Unhan), Letjen TNI Teguh Muji Angkasa.
Dalam sambutannya, Bupati Grengseng Pamuji mengucapkan terima kasih atas terselenggaranya kegiatan tersebut. Menurutnya, bakti sosial ini menjadi ajang untuk mempererat hubungan antara masyarakat dengan Kopassus dan komunitas relawan Trail Indonesia.
"Saya atas nama Pemerintah Kabupaten Magelang mengucapkan Dirgahayu Kopassus ke-73, semoga tetap menjaga keutuhan NKRI dan terus memberikan manfaat kepada rakyat, khususnya hari ini di Dusun Soko, Desa Citrosono," ucap Grengseng.
Pada kesempatan itu, Grengseng juga menyampaikan ucapan mohon maaf lahir dan batin kepada seluruh yang hadir. Ia menegaskan, semangat saling memaafkan menjadi modal utama untuk mempererat persatuan dan kesatuan bangsa.
Lebih lanjut, Grengseng berharap kegiatan sosial seperti ini dapat terus berlanjut. Terlebih lagi, kegiatan ini memiliki tujuan mulia, yakni membantu percepatan pembangunan masjid bagi masyarakat.
"Kami sangat terbantu dengan adanya kegiatan sosial ini. Saya atas nama masyarakat Kabupaten Magelang mengucapkan terima kasih kepada seluruh relawan trail dan terutama kepada Letjen TNI Teguh Muji Angkasa. Semoga pembangunan Masjid Al Muttaqin dapat segera selesai dan bisa digunakan dengan baik," katanya.
Grengseng juga berharap di momentum HUT ke-73 ini, Kopassus terus teguh memegang Pancasila dan menjaga persatuan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
Sementara itu, Letjen TNI Teguh Muji Angkasa menjelaskan bahwa kegiatan baksos pembangunan Masjid Al Muttaqin sudah dimulai sejak 16 April 2025. Hari ini, kegiatan tersebut dilanjutkan dengan trabas bersama relawan Trail Indonesia untuk memperingati HUT Kopassus.
"Tujuan utama kegiatan ini adalah mempererat silaturahmi di antara rekan-rekan komunitas trail. Tanpa acara seperti ini, kita mungkin tidak pernah bertemu dan tidak bisa saling mengenal," ungkap Letjen Teguh.
Ia menekankan pentingnya menjaga persatuan bangsa melalui silaturahmi. Menurutnya, keberagaman latar belakang para relawan, mulai dari masyarakat biasa hingga pengusaha, merupakan kekuatan besar untuk bersama-sama membantu pembangunan masjid.
"Insya Allah semua akan berjalan lancar dan membawa keberkahan," tambah Letjen Teguh.
0 Komentar