Beragam Lomba Semarakkan HUT Ke-23 Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Magelang

Dilihat 1191 kali

BERITAMAGELANG.IS - Penasehat Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Magelang, Christanti Handayani Zaenal Arifin, didampingi Ketua Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kabupaten Magelang, Aslimah Edi Cahyana dan Ketua Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Magelang, Siti Juwariyah Adi Waryanto membuka acara Senam Bersama dan Lomba-lomba Memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-23 Dharma Wanita Persatuan, di Stadion Gemilang, Bumirejo, Mungkid Kabupaten Magelang, Sabtu (10/12/2022) 


Christanti berharap, di ulang tahun ke-23 Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Magelang ini bisa menjadi momentum kebangkitan pasca pandemi yang semakin solid ke dalam maupun keluar, yang artinya solid dalam organisasi, kepengurusannya baik tingkat kabupaten maupun kecamatan, serta menjalin hubungan yang baik di lintas sektor dengan SKPD atau pembina-pembina di pemerintahan maupun di pihak-pihak terkait lainnya.


"Maka apa yang menjadi program dari Dharma Wanita Persatuan ini untuk kesejahteraan anggota khususnya dan juga kepada keluarganya serta kesejahteraan masyarakat bisa tercapai," kata Christanti.


Christanti menjelaskan pasca pandemi banyak hal memberikan pelajaran, terutama pada sisi kesehatan, untuk itu kegiatan hari ini salah satunya senam bersama, sehingga kegiatan ini diharapkan bisa menjadi satu kebiasaan yang baik untuk dilakukan tidak hanya pada hari ini saja tetapi juga untuk hari-hari selanjutnya dengan pola hidup bersih, pola hidup sehat dan menjaga kebugaran.


Ketua Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Magelang, Siti Juwariyah Adi Waryanto menyampaikan maksud dan tujuan diadakan kegiatan ini sebagai silaturahmi pengurus dan anggota Dharma Wanita Kabupaten Magelang dan untuk mempererat tali persaudaraan serta juga keakraban bagi semua pengurus. 


Peserta lomba terdiri dari Dharma Wanita Persatuan semua unsur pelaksana se-Kabupaten Magelang, dan untuk kegiatan lomba diantaranya yaitu, lomba menghias tumpeng, lomba sunggi tampah dan lomba estafet sarung. 


"Kami berharap kegiatan ini bisa terus diselanggarakan tiap tahunnya untuk menjaga dan mempererat tali persaudaraan bagi semua pengurus agar lebih solid," ungkap Siti Juwariyah.

Editor Fany Rachma

0 Komentar

Tambahkan Komentar