Update Real Count Pilkada Bupati Magelang

Dilihat 2750 kali

BERITAMAGELANG.ID - Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Magelang masih terus melakukan penghitungan suara Pilkada Bupati dan Wakil Bupati Magelang. Kamis (28/06) pagi ini, posisi sudah bergeser. Semula hasil sementara real count Rabu (27/06) malam, pasangan calon Zaenal Arifin - Rohadi Pratoto mengungguli Zaenal Arifin - Edi Cahyana. Namun, pagi ini Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Magelang nomor urut 1, Padi sementara unggul pada penghitungan suara yang dilakukan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) setempat.


"Paslon nomor urut 1, Zaenal-Edy memperoleh suara 219.857 atau 55,55 persen. Sedangkan paslon nomor urut 2, Zaenal-Rohadi memperoleh suara 175.901 atau 44,45 persen," jelas Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Magelang, Afiffudin, di kantor KPU, Kamis (28/06) pagi.


Hingga pukul 08.00 WIB, perhitungan suara berdasarkan data rekap C1-Pleno mencapai 56,10 persen atau 1.475 Tempat Pemungutan Suara (TPS) dari keseluruhan 2.629 TPS.


Total suara yang masuk saat berita ini diunggah, mencapai 429.825 suara atau 78,84 persen. Suara tidak sah sebanyak 34.113 dan suara sah 395.431.


Editor Fany Rachma

0 Komentar

Tambahkan Komentar