Jembatan Pelangi Jokowi Ramai Wisatawan

Dilihat 5354 kali
Jembatan Jokowi di Kabupaten Magelang ramai pengunjung

        BERITAMAGELANG.ID - Keberadaan jembatan gantung di Dusun Grogol, Desa Mangunsuko, Kecamatan Dukun, Kabupaten Magelang satu tahun terakhir semakin menjadi idola swafoto.


        Saat akhir pekan jembatan gantung yang dikenal dengan nama jembatan Jokowi, karena dahulu diresmikan langsung oleh Presiden Joko Widodo ini selalu ramai dikunjungi ratusan warga dari berbagai daerah.


        "Jika dihitung, sekitar 200 orang datang pada hari Sabtu dan Minggu," kata salah satu warga Mangunsuko Purwanto Senin (03/8/2020).


        Jembatan gantung dengan panjang 120 m dan lebar 2,5 meter yang selama ini hanya bisa dilalui sepeda motor dan pejalan kaki, kini penuh warna warni. Membentang diatas Sungai Senowo yang berhulu di Gunung Merapi, jembatan ini menjadi akses penghubung warga Desa Mangunsuko dan Desa Sumber, Kecamatan Dukun, Kabupaten Magelang.


        Jika cuaca cerah, dari atas jembatan ini dapat melihat puncak Gunung Merapi dengan asap sulfatara putihnya. Menurut Purwanto, demi keamanan dan kenyamanan pada hari Minggu jembatan ditutup untuk kendaraan warga setempat.


        Pembatasan pengunjung juga dilakukan mengingat kekuatan jembatan diatas ketinggian lebih dari15 meter serta mengantisipasi penyebaran Covid 19. Selain itu.warga setempat juga rutin melakukan penyemprotan disinfektan di area kerangka jembatan dan menyediakan tempat cuci tangan.


        "Diatas jembatan maksimal 40 orang karena jembatan goyang," ujar Purwanto.


        Memanfaatkan keramaian itu warga mulai membangun sejumlah fasilitas tambahan disekitar jembatan seperti lokasi parkir, warung minuman, kolam renang dan lainnya.


        Dari atas jembatan pengunjung dapat berswafoto dengan latar belakang rangkaian besi tali baja berwarna warni atau sekedar menikmati sore dengan secangkir kopi hangat yang dijajakan warga.


        Salah satu pengunjung asal Tempel Sleman Yogyakarta Khotimah mengaku takjub dengan jembatan Jokowi. Ia sengaja datang bersama keluarga karena penasaran dari sejumlah foto di media sosial.


        "Ternyata Indah pemandangan dan jembatannya. Warna warni jadi menarik sekali untuk foto," ungkap Khotimah tersenyum.

        Editor Slamet Rohmadi

        0 Komentar

        Tambahkan Komentar