Tren Kesembuhan Pasien Covid-19 Jawa Tengah Meningkat

Dilihat 875 kali
Jagongan Lan Musyarawah (Jamus) di Radio Gemilang bersama anggota DPRD Jawa Tengah, Dapil VII (Kabupaten Magelang, Kota Magelang dan Boyolali)

BERITAMAGELANG.ID - Radio Gemilang FM menyiarkan Jagongan Lan Musyarawah (Jamus) bersama anggota DPRD Jawa Tengah, Dapil VII (Kabupaten Magelang, Kota Magelang dan Boyolali) menghadirkan Anggota Komisi E, Endrianingsih Yunita H SP. Anggota Komisi A, Sunarno dan Anggota Komisi D, Arifin Mustofa, Jumat (19/2/2021).


Dengan mengusung tema "Perkembangan Covid-19 di Jawa Tengah", menurut Sunarno, kebijakan dan strategi untuk pencegahan Covid 19 mengikuti pemerintah pusat dan selalu dievaluasi.


"Banyak kebijakan pemerintah guna mencegah penyebaran Covid-19, diantaranya PSBB, PPKM dilanjutkan PPKM skala mikro, di Jateng ada istilah dua hari di rumah saja, ternyata hasilnya sangat signifikan.


Bukan berarti kebijakan berubah-ubah, namun berdasarkan hasil evaluasi dari para stakeholder dan Dinas Kesehatan juga, jadi masyarakat tidak usah bingung, pemerintah mengambil kebijakan yang terbaik untuk masyarakat," ucap Sunarno.


Strategi langkah yang sudah diambil, bentuk Satgas hingga di tingkat RT. Kemudian menyiapkan rumah sakit besar di Jawa Tengah, seperti RS Muwardi di Solo, RS Tugu di Semarang. Dan menetapkan tempat isolasi tambahan. Meningkatkan sarana rumah sakit dan lain-lain.


"Untuk refocusing anggaran 2020, hampir 2 trilyun Rupiah di Jateng, untuk APD, obat-obatan, tempat tidur. Di bidang ekonomi bantuan sembako," terang Sunarno.


Anggota Komisi E, Endrianingsih Yunita H SP, menyampaikan, data Covid 19 sempat turun drastis ke zona hijau oranye, namun data terbaru Pemprov Jateng Kamis (17/2/2021) ada beberapa Kabupaten di Jateng kembali merah. Namun secara akumulasi sebenarnya mengalami penurunan.


"Jumlah yang dirawat dirumah sakit 8.656, jumlah sembuh 130.000, meninggal 9.256 total dari awal Covid 19. Dibanding data lima hari lalu pada 13 Februari, Dirawat di rumah sakit 9.852, turun 1.000 lebih, sembuh 124.000, pada 17 Februari 130.000, tren kesembuhan meningkat," papar Endrianingsih.


Sementara Anggota Komisi D, Arifin Mustofa mengatakan, kedisiplinan masyarakat dalam melaksanakan protokol kesehatan masih kurang.


"Tertib memakai masker masih sangat kurang, perlu adanya operasi Yustisi dalam rangka menumbuhkan kebiasaan melaksanakan protokol kesehatan.


Dari kebiasaan menjadi kesadaran, karena semua harus sadar masalah Covid ini membutuhkan penanganan bersama," jelas Arifin.

Editor Fany Rachma

0 Komentar

Tambahkan Komentar