Cek Kelengkapan Surat dan Kendaraan Anda, Polres Magelang Gelar Operasi Zebra 2018

Dilihat 1539 kali
APEL. Kapolres Magelang, AKBP Hari Purnomo, memimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Zebra 2018.

BERITAMAGELANG.ID - Kapolres Magelang, AKBP Hari Purnomo, menegaskan anggotanya agar selalu tertib menaati peraturan lalu lintas. Sebagai aparat, harus mampu memberikan contoh yang baik bagi masyarakat pengguna jalan. 

"Sebelum menertibkan pengguna jalan, anggota Polres Magelang sudah harus tertib terlebih dahulu. 

Karena anggota Polres juga termasuk masyarakat biasa yang wajib menaati peraturan lalu lintas yang berlaku, demi kenyamanan dan keamanan bersama," kata Kapolres Magelang AKBP Hari Purnomo, usai Apel Gelar Pasukan Operasi Zebra 2018, di halaman Mapolres Magelang, Selasa (30/10). 

Operasi Zebra 2018 digelar selama 14 hari, mulai 30 Oktober hingga 12 November 2018. Rangkaian operasi diawali Apel Gelar Pasukan yang diikuti  berbagai unsur diantaranya TNI, Satpol PP, Dishub dan lain-lain. Bertujuan guna menjaga ketertiban berlalu lintas khususnya di wilayah hukum Magelang. 

"Nantinya pada saat pelaksanaan, sebanyak 96 personil inti dari Polres melaksanakan operasi Zebra, dan didukung dengan personil dari unsur lainnya," lanjut Kapolres. 

Kapolres menambahkan, gelar pasukan ini bertujuan mengetahui kesiapan personel maupun sarana pendukung lainnya, sehingga kegiatan operasi dapat berjalan optimal dan  berhasil sesuai dengan tujuan, serta sasaran yang ditetapkan.

Adapun sasaran dalam giat Operasi Zebra antara lain, kelengkapan kendaraan, surat-surat, tertib berkendara termasuk larangan menggunakan telepon seluler saat mengemudi, melebihi batas kecepatan yang ditentukan, serta penggunaan perlengkapan kendaraan yang tidak standar. 

Kapolres mengimbau seluruh masyarakat di Kabupaten Magelang, agar tidak perlu takut dengan adanya Operasi Zebra. Masyarakat diminta untuk tetap tertib dalam berkendara.

"Tidak perlu takut, lengkapi surat kendaraan serta perlengkapan kendaraan harus komplit. Serta taati peraturan berlalu lintas," tandasnya. 

Editor Fany Rachma

0 Komentar

Tambahkan Komentar