Metro Sport Garden, Tempat Rekreasi Baru di Grabag

Dilihat 6899 kali

BERITAMAGELANG.ID - Jika anda mendambakan tempat rekreasi baru untuk keluarga, Metro Sport Garden patut jadi pilihan. Di tempat wisata baru ini anda bisa mengajak keluarga, teman, atau siapa saja orang tersayang menikmati suasana santai di antara pegunungan Telomoyo, Merbabu, Andong dan Merapi. Ada beberapa wahana di sini, yaitu waterboom, lapangan mini soccer, dan tentu saja resto kuliner.


Metro Sport Garden terletak di Kaliaji, Grabag, Kabupaten Magelang. Memasuki area ini gratis, namun jika ingin berenang di waterboom, pengunjung cukup membayar Rp10.000. Ada juga kolam VIP khusus wanita atau keluarga yang menginginkan suasana privat, harga tiketnya hanya Rp15.000 per orang.


"Metro Sport Garden dikelilingi view Gunung Telomoyo, Merbabu, Andong, dan paling ujung ada Gunung Merapi. Kalau pagi itu luar biasa banget viewnya kelihatan, ini agak hujan ini jadi kurang jelas," kata Owner Metro Sport Garden, Islakhudin saat Grand Launching di lokasi, Sabtu (12/3).





Owner Metro Sport Garden, Islakhudin saat Grand Launching Metro Sport Garden di lokasi Kaliaji Grabag, Kabupaten Magelang, Sabtu (12/3).


Menurut pria kelahiran 1973 ini, awalnya ia membuka usaha cuci mobil dan bengkel. Kemudian setahun yang lalu ditambah foodcourt di bagian depan. Baru sekitar dua tahun yang lalu ia kembangkan wahana-wahana yang lain.


"Jadi ini ada wahana Mini Soccer, sekitar tiga bulan yang lalu kita launching, kemudian ada wahana waterboom dan kolam renang khusus wanita yang di samping. Konsepnya ini one stop lah, namanya Metro Sport Garden," ujar Islakhudin, yang juga anggota DPRD Kabupaten Magelang.


Setelah puas berenang atau bermain futsal, pengunjung bisa menikmati kuliner di Resto Go-Rame Metro. Di resto ini disediakan beragam menu makan berat, seperti ikan gurame, seafood, nasi goreng, dan masih banyak lagi. Selain itu ada juga menu makanan ringan seperti kentang goreng, sosis bakar, aneka gorengan, serta minuman ringan lainnya.




Go-Rame Metro didesain unik dengan gazebo-gazebo berbentuk bulat dan berwarna warni. Di sini, juga disediakan beberapa wahana bermain anak-anak, agar suasana bersantai makin nyaman. Ada pula penampilan live band yang turut memeriahkan suasana di Go-Rame Metro.


Dengan lahan yang luasnya hampir 2 hektar, ayah tiga anak ini juga berencana mengembangkan unit-unit penginapan. Ia berencana membangun cottage dengan bentuk yang unik seperti di resto, bulat-bulat memanjang, namun dengan ukuran yang lebih besar, yaitu 6 meter. Harapannya bisa berkapasitas 6 orang untuk menginap dalam satu unitnya.


Suami dari Khodijah ini berharap, kehadiran Metro Sport Garden dapat menjadi salah satu magnet bagi wisatawan di Kabupaten Magelang.


"Kita di Magelang ini kan salah satu kawasan destinasi prioritas, harapannya, kita bisa menarik wisatawan tidak hanya di Borobudur saja, tapi juga di Grabag," pungkas anggota Fraksi PKB ini.


Editor Fany Rachma

0 Komentar

Tambahkan Komentar