Dispuspa Kabupaten Magelang Selenggarakan Bintek SPP Bagi Perpustakaan Desa

Dilihat 1830 kali
Bintek Strategi Pengembangan Perpustakaan (SPP) Berbasis Inklusi Sosial bagi perpustakaan desa yang lolos assesmen.

BERITAMAGELANG.ID-Dalam rangka meningkatkan Transformasi Perpustakaan berbasis inklusi sosial, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispuspa) Kabupaten Magelang menyelenggarakan Bintek Strategi Pengembangan Perpustakaan (SPP) Berbasis Inklusi Sosial bagi perpustakaan desa yang lolos assesmen.


Kegiatan Bintek dibuka oleh Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Magelang  Drs. Wisnu Argo Budiono, MM di Gedung Graha Seba Dispuspa pada tanggal 25 Juli 2023 kemarin.


Bintek dilaksanakan dari tanggal 25 Juli sampai dengan tanggal 27 Juli 2023 diikuti oleh tiga perpustakaan desa, yaitu Perpusdes Sumberejo, Ngablak, Perpusdes Kalijoso Secang, dan Perpusdes Candisari Windusari.


Dalam sambutannya Wisnu menyatakan peran perpustakaan untuk mendukung literasi telah berkembang luas. Literasi tidak lagi sekedar dimaknai sebagai pengenalan kemampuan membaca abjad dan angka menjadi pengenalan kecakapan kongnitif yang mendorong orang mengembangkan kecakapan produktif yang bermuara pada aspek kesejahteraan.


Dalam kontek itulah maka tuntutan untuk mengembangkan kapasitas perpustakaan agar dapat menyesuaikan dengan tuntutan masyarakat agar perpustakaan berperan lebih luas. Berkenaan dengan itulah maka Bintek Transformasi Perpustakaan berbasis inkkusi sosial dilaksanakan.


Lebih jauh Kabid Perpustakaan Dispuspa Amroni, menjelaskan bahwa Bintek ini diperuntukkan bagi Perpustakaan desa yang telah lolos assesmen untuk mengikuti replikasi perpustakanaan berbasis inklusi.


"Pesertanya sebanyak 18 orang dari 3 desa yaitu Kalijoso Kecamatan Secang, Sumberejo Kec Ngablak dan Candisari Kecamatan Windusari. Peserta dari tiap desa 6 orang dari unsur perangkat desa 1 org, bpd 1 org, tp pkk 2 orang dan pengelola perpustakaan desa 2 orang," jelas Amroni.


Selanjutnya diungkapkan, selain diikutkan dalam bintek perpustakaan yang telah lolos asesmen dan direplikasi program juga akan mendapat bantuan sarpras peningkatan layanan perpustakaan dan TIK berupa Komputer 2 unit dan buku perpustakaan 150 eksemplar.


Di tempat terpisah Wahyu , pustakawan ahli Dispuspa menyebutkan bahwa instansinya telah melaksanakan Bintek dimaksud sejak tahun 2019.


"Jadi sampai saat ini Bintek Strategi Pengembangan Perpustakaan Berbasis Inklusi Sosial sudah dilaksakan sebanyak 5 (Lima) angkatan," jelasnya.

Editor Slamet Rohmadi

0 Komentar

Tambahkan Komentar