Job Fair 2018 Dinas Perindustrian Dan Tenaga Kerja Kabupaten Magelang Ramai

Dilihat 2079 kali
Antusiasme masyarakat dalam Job Fair 2018 yang di gelar Dinas Perindustrian Dan Tenaga Kerja Kabupaten Magelang Selasa (10/07)
BERITAMAGELANG.ID - Ratusan pencari kerja dengan antusias mengikuti Job Fair 2018 yang digelar Dinas Perindustrian Dan Tenaga Kerja Kabupaten Magelang di Atrium Artos Mall, Magelang, Selasa (10/07).

Kepala Dinas Perindustrian dan Tenaga Kerja Kabupaten Magelang, Endot Sudiyanto, dalam sambutannya mengatakan bahwa, digelarnya Job Fair 2018 ini bertujuan untuk memberikan informasi terkait lapangan pekerjaan bagi para pencari kerja di wilayah Kabupaten Magelang.

"Tentunya kegiatan ini juga bertujuan untuk mengurangi angka pengangguran di Kabupaten Magelang, yang pada saat ini masih cukup relatif tinggi. Diharapkan para pencari kerja ini bisa mendapatkan informasi mengenai pekerjaan yang sesuai dengan bidang yang mereka kuasai" ujar Endot, dalam sambutannya di depan ratusan para pencari kerja di Job Fair 2018.

Kegiatan ini, lanjut Endot, juga sebagai wadah bagi para pencari tenaga kerja, khususnya bagi perusahaan-perusahaan yang sedang membutuhkan tenaga kerja dengan dengan spesifikasi tertentu diperusahaan tersebut.

"Jadi perusahaan-perusahaan yang sedang mencari tenaga kerja ini, bisa langsung bertatap muka dengan calon pencari kerja, dan dapat langsung merekrut tenaga kerja yang sesuai dengan bidang yang dikuasi, dengan syarat-syarat yang sudah di tentukan, yakni dengan membawa AK-1 (kartu pencari kerja yang bisa didapatkan di Kantor Dinas Perindustrian Dan Tenaga Kerja)" papar Endot.

Menurut Endot, hingga saat ini angka pengangguran di Kabupaten Magelang masih cukup tinggi. Dari data statistik menunjukan angka pengangguran sebesar 4 persen.

"Namun demikian, angka tersebut masih lebih rendah dibanding angka pengangguran di tingkat Nasional, maupun di tingkat Provinsi Jawa Tengah" jelas Endot.

Sedangkan stand perusahaan yang tersedia dalam Job Fair kali ini sejumlah 35 stand, dengan berbagai pilihan yang sesuai dengan kemampuan para pencari kerja, diantaranya dari PT Sarana Insan Muda Selaras, PT Sinar Surya, Samator Group, Pharos Group, PT Mekar Arnada Jaya, BTPN Syariah, BP3TKI.

Rencananya, acara Job Fair 2018 ini akan digelar selama 2 hari, yakni mulai tanggal 10 -11 Juli 2018, mulai pukul 10.00-16.00 wib.

Editor Agus Munasir

0 Komentar

Tambahkan Komentar