Seminar Parenting Mendidik Anak Dengan Cinta

Dilihat 2139 kali
Seminar tumbuh kembang anak dalam Rakor Bakohumas mengusung tema "Habit Of Obedience dan Way Of The Will".

BERITAMAGELANG.ID - Pentingnya mendidik anak dengan cinta diungkapkan oleh Ellen Kristi, pendiri komunitas Charlotte Mason sekaligus penulis buku "Cinta yang Berfikir", Selasa (23/7) dalam Rakor Bakohumas di Ruang Bina Karya Komplek Setkab Magelang.


"Setiap anak terlahir sebagai pribadi utuh, akan lebih mudah membentuk sebelum 12 tahun, orang tua harus dengan penuh kesabaran mendampingi anak berproses," ucap Ellen, di hadapan ibu-ibu PKK, Himpaudi, dan PGTKI, 


Seminar yang mengusung tema "Habit Of Obedience dan Way Of The Will" tersebut, dalam rangka menyambut Hari Anak Nasional pada Selasa (23/7).


Ellen menambahkan, salah satu cara mendidik anak adalah mengajari sejak dini cara pengendalian diri pada anak.


Ciri anak-anak adalah belum bisa mengendalikan diri. Oleh karena itu anak harus ketaatan, taat pada hati nurani, taat pada hukum dan taat pada petunjuk Tuhan. 


"Orang tua perpanjangan tangan dari Tuhan, Hukum dan Kebenaran, maka orang tualah yang wajib mengajari pengendalian diri dengan memberikan perintah tegas dan contoh yang baik.


Jika anak main gadget orang tua tidak membatasinya, maka yang tidak taat adalah orang tua itu sendiri," tegasnya.


Kegiatan yang dibuka Pj Sekda Adi Waryanto, menyampaikan, peran keluarga dalam mendidik dan memberikan dukungan sangat berdampak bagi anak untuk membentuk karakter dan kepribadian sosial. Bukan hanya cerdas secara intelektual tetapi menjadi generasi paripurna dengan keluhuran budi pekerti sebagai penerus bangsa.


"Terkadang kita sering lupa bahwa anak-anak yang ada di setiap rumah-rumah Indonesia adalah aset bangsa yang butuh perhatian dan pendidikan di keluarga kita.


Membangun Indonesia jangka panjang, adalah bagaimana membangun keluarga yang harmonis, keluarga adalah sekolah pertama dan orang tua adalah guru pertama bagi anak,"  papar Adi.


Dalam kesempatan tersebut, Ketua Tim Penggerak PKK dan Bunda PAUD Kabupaten Magelang, Christanti Zaenal Arifin, menyampaikan sebagai orang tua proses pembelajarannya tidak akan berhenti.


"Anak-anak sejatinya adalah guru kehidupan kita, dan bagaimana kita menjadi pribadi yang lebih baik," kata dia.

 

Editor Fany Rachma

0 Komentar

Tambahkan Komentar